ZTE Nubia Z9, Ponsel Android Lollipop Bertenaga Octa Core 64-bit
ZTE Nubia Z9, Ponsel Android Lollipop Bertenaga Octa Core 64-bit – Baru-baru ini ramai diperbincangkan terkait smartphone terbaru ZTE yang bernama ZTE Nubia Z9. Walaupun belum diperkenalkan secara resmi, tapi sudah banyak media yang mengulas terkait bocoran spesifikasi dari smartphone ini.
Ya, pasalnya ZTE Nubia Z9 dikabarkan akan memiliki spesifikasi yang wah, setara dengan smartphone flagship buatan brand-brand ternama. Seperti apakah spesifikasi yang ditawarkan oleh smartphone flagship terbaru ZTE ini? Silahkan simak baik-baik ulasan berikut.
Salah satu situs yang terbilang cukup terpercaya, AnTuTu memaparkan bocoran spesifikasi dari smartphone ZTE Nubia Z9. Menurut AnTuTu, smartphone terbaru ZTE ini hadir dengan layar selebar 5,2 inci dengan resolusi 1.080 x 1.920 piksel. Layar tersebut memiliki kerapatan mencapai 424 piksel per inci. Jadi tak usah diragukan lagi kualitas tampilan yang dihasilkan oleh smartphone yang satu ini.ZTE Nubia Z9 ditenagai oleh sebuah prosesor generasi terbaru, yakni octa core dengan chipset Qualcomm Snapdragon 810. Prosesor tersebut sudah menggunakan algoritma pemrosesan data 64 bit dan dipadukan dengan sebuah RAM yang memiliki kapasitas 3 GB lengkap dengan pengolah grafis Adreno 430.
Selain itu smartphone flagship terbaru ZTE ini juga akan dibekali dengan sebuah media penyimpanan internal sebesar 32 GB lengkap dengan keberadaan slot micro SD yang sanggup menampung data sampai dengan 128 GB. Dengan memori tersebut, pengguna bisa menyimpan berbagai macam data sepuasnya pada ponsel pintar yang satu ini
Kelebihan lain dari smartphone ini adalah sudah berjalan dengan dengan sistem operasi terbaru Android 5.0 Lollipop dengan tampilan antarmuka khas smartphone ZTE. Selain itu ZTE juga mempersenjatai smartphone terbaru ini dengan kamera yang memiliki resolusi mantap.
Kamera utama smartphone ZTE Nubia Z9 memiliki resolusi 16 megapixel lengkap dengan berbagai macam fitur pendukung. Serta kamera depan beresolusi 8 megapixel yang sangat mantap digunakan untuk foto selfie.
Sayangnya sampai saat ini masih belum diketahui fitur unggulan apa lagi yang diuusung oleh smartphone ZTE Nubia Z9. Kita nantikan saja kabar mengenai jadwal peluncurkan dan harga dari smartphone keren ini hanya di eraponsel.com.