Xiaomi Ferrari, Ponsel Android Lollipop 4,9 Inci Bertenaga Octa Core
Xiaomi Ferrari, Ponsel Android Lollipop 4,9 Inci Bertenaga Octa Core – Baru-baru ini tersebar kabar bahwa perusahaan smartphone ternama asal China Xiaomi tengah mempersiapkan sebuah smartphone misterius yang diprediksi akan memiliki nama Xiaomi Ferrari.
Namun kabar tersebut masih simpang siur, apakah Xiaomi telah bekerjasama dengan perusahaan otomotif terkemuka bernama Ferrari, ataukah karena ada hal lain sehingga Xiaomi menamai produknya dengan nama brand otomotif tersebut. Beberapa media online telah merilis spesifikasi smartphone yang diduga adalah spesifikasi dari Xiaomi Ferrari. Buat anda yang penasaran bisa langsung simak ulasan berikut.
Xiaomi Ferrari dikabarkan akan memiliki layar sentuh seluas 4,9 inci. Layar tersebut memiliki resolusi full HD 1.080 x 1.920 piksel yang mendukung 5 multitouch. Yang jelas kualitas tampilan gambar yang dihasilkan oleh layar smartphone ini sangat jernih dan tajam.Ditinjau dari sektor dapur pacu, terdapat sebuah prosesor octa core Cortex-A53 berkecepatan 1,65 GHz. Prosesor tersebut sudah menggunakan algoritma pemrosesan data 64 bit dan didukung oleh chipset Snapdragon 615 besutas Qualcomm.
Ponsel yang satu ini juga didukung oleh sebuah RAM yang memiliki kapasitas 2 GB serta pengolah grafis atau GPU Adreno 405. Untuk urusan media penyimpanan, Xiaomi Ferrari mengandalkan memori internal dengan kapasitas 16 GB lengkap dengan slot micro SD.
Tak hanya itu saja, Xiaomi juga menyertai smartphone terbarunya ini dengan sebuah kamera utama beresolusi 12 megapixel lengkap dengan LED flash. Sedangkan untuk kamera depannya, smartphone ini mengandalkan kamera dengan resolusi 5 megapixel. Kedua kamera tersebut memiliki kemampuan dapat merekam video dengan kualitas 1080p full HD.
Sistem operasi yang digunakan oleh smartphone ini adalah sistem operasi Android versi terbaru, yakni Android 5.0.2 Lollipop yang tentunya dibalut dengan tampilan andalan Xiaomi, MIUI.
Berbagai macam fitur menarik pendukung smartphone juga disertakan pada Xiaomi Ferrari diantaranya adalah accelerometer, GPS, compass, wifi, gyroscope, bluetooth, lightsensor, proximity, sampai dengan pedometer.
Sayangnya hingga saat ini masih belum ada kabar resmi dari pihak Xiaomi terkait kebenaran dari kabar tersebut, berapa harganya, dan kapan akan mulai diperkenalkan ke publik.