Siswoo R9 Darkmoon, Smartphone Android dengan Dua Layar Sentuh Depan Belakang

By On Saturday, May 23rd, 2015 Categories : Smartphone

Siswoo R9 Darkmoon, Smartphone Android dengan Dua Layar Sentuh Depan Belakang – Setelah sebelumnya perusahaan smartphone asal Rusia bernama Yota Device menghadirkan sebuah smartphone dengan dua layar sentuh, kini perusahaan smartphone asal Tiongkok Siswoo juga merilis smartphone serupa.

Ya, belum lama ini Siswoo memperkenalkan sebuah smartphone dual layar sentuh bernama Siswoo R9 Darkmoon. Tak hanya memiliki konsep desain yang unik dengan dua layar yang diletakkan di bagian depan dan belakang, smartphone ini juga hadir dengan menawarkan spesifikasi kelas atas. Nah, bagi anda yang penasaran dengan informasi lengkap dari smartphone Siswoo R9 Darkmoon, bisa langsung simak ulasan eraponsel berikut ini.

Ponsel cerdas Siswoo R9 Darkmoon memiliki layar depan berukuran 5 inci dengan resolusi full HD 1080p. Sedangkan layar belakangnya berukuran 4,7 inci 540 x 960 piksel. Layar depannya menggunakan panel IPS, sedangkan layar belakangnya berupa E-ink hitam putih.Siswoo R9 DarkmoonDilihat dari sektor dapur pacu, terdapat sebuah prosesor berinti delapan alias octa core Cortex A53 yang sudah mendukung arsitektur 64 bit. Prosesor smartphone ini menggunakan chipset buatan MediaTek seri MT6752 yang ditandemkan dengan RAM 3 GB serta pengoleh grafis jenis Mali-T760.

Melihat dapur pacunya, smartphone ini layak disejajarkan dengan smartphone flagship terkini. Smartphone ini memiliki media penyimpanan internal berkapasitas lega, mencapai 32 GB yang dapat digunakan untuk menyimpan berbagai macam data pada smartphone.

Sistem operasi yang disuntikkan pada smartphone ini adalah sistem operasi Android versi terbaru yakni Android versi 5.0 Lollipop. Selain itu Siswoo juga membekali smartphone anyarnya ini dengan dua buah kamera yang mantap.

Pada bagian belakang smartphone terdapat sebuah kamera beresolusi 13 megapixel yang ditempatkan di atas layar belakang bersandingan dengan sebuah LED flash. Sedangkan di sisi depan smartphone terdapat sebuah kamera berkekuatan 8 megapixel yang dapat dimanfaatkan untuk berfoto selfie.

Berbagai macam fitur konektivitas seperti jaringan 4G LTE, wifi, bluetooth, GPS, hingga NFC juga hadir pada ponsel pintar ini. Siswoo R9 Darkmoon juga dibekali dengan fitur wireless charging dan baterai berkapasitas jumbo hingg 3.000 mAh.

Siswoo R9 Darkmoon, Smartphone Android dengan Dua Layar Sentuh Depan Belakang | Irfan Wahyu Permana | 4.5