Meizu Blue Charm Note Diperkenalkan, Siap Saingi Xiaomi Redmi Note

By On Monday, December 22nd, 2014 Categories : Smartphone

Meizu Blue Charm Note Diperkenalkan, Siap Saingi Xiaomi Redmi Note – Belum lama ini terdengar kabar bahwa salah satu perusahaan smartphone bernama Meizu baru saja merilis sebuah smartphone bernama Meizu Blue Charm Note. Smartphone tersebut memiliki spesifikasi yang gahar namun dijual dengan harga yang terjangkau.

Nampaknya Meizu membuat smartphone Meizu Blue Charm Note untuk menandingi Xiaomi Redmi Note yang sempat menggegerkan karena hadir dengan spesifikasi premium namun dijual dengan harga yang sangat murah. Spesifikasi yang diusung oleh Meizu Blue Charm Note ini nampaknya juga tidak jauh berbeda dengan Redmi Note.

Namanya pun juga hampir mirip-mirip, terdapat kata note di bekalangnya. Prosesor yang digunakan juga sama-sama sudah menggunakan delapan inti alias octa core. Oke daripada anda penasaran, silahkan simak baik-baik info spesifikasi Meizu Blue Charm Note berikut ini.
Meizu Blue Charm NotePonsel pintar Meizu asal Tiongkok Blue Charm Note sempat terungkap di situs TEENA. Hadir dengan layar yang memiliki ukuran sama dengan redmi Note, yakni sebesar 5,5 inci dengan resolusi sebesar 1.920 x 1.080 piksel. Sayangnya masih belum diketahui jenis panel apa yang digunakan dan berapa besar kerapatan pikselnya.

Yang jelas smartphone Blue Charm Note ini dibekali dengan prosesor octa core Cortex A53 64 bit dengan kecepatan 2.0 GHz. Chipset yang digunakan adalah chipset seri MT6752 buatan MediaTek yang dipadukan dengan RAM berkapasitas 2 GB. Belum diketahui jenis pengolah grafisnya, kemungkinan adalah MALI.

Smartphone ini juga dibekali kamera utama dengan resolusi yang serupa dengan kamera Redmi Note yakni sebesar 13 megapixel. Namun untuk kamera depannya Meizu Blue Charm Note hanya memiliki resolusi 2 megapixel saja.

Meizu juga membekali smartphone buatannya ini dengan media penyimpanan internal sebesar 16 GB. Lebih besar dibanding kepunyaan Redmi Note yang hanya 8 GB saja. Sedangkan baterainya sendiri bisa dibilang cukup besar, yakni dengan kapasitas 3.050 mAh.

Jika anda tertarik dengan smartphone Meizu Blue Charm Note ini, silahkan pantau terus beritanya terkait jadwal rilis, harga, termasuk kapan waktu kedatangannya ke Indonesia hanya situs berita teknologi paling update, eraponsel.com.

Meizu Blue Charm Note Diperkenalkan, Siap Saingi Xiaomi Redmi Note | Irfan Wahyu Permana | 4.5