Lenovo K80M, Smartphone dengan RAM 4 GB Murah harga 2 Jutaan

By On Monday, January 25th, 2016 Categories : Lenovo

Lenovo K80M, Smartphone dengan RAM 4 GB Murah harga 2 Jutaan – Baru-baru ini tersiar kabar bahwa Lenovo akan segera merilis sebuah smartphone Android terbaru bernama Lenovo K80M. Smartphone tersebut kabarnya hadir dengan membawa spesifikasi yang sangat mantap, namun dijual dengan harga yang murah.

Salah satu daya tarik utama yang dimiliki oleh smartphone ini adalah RAM nya yang sangat besar. Menurut informasi yang kami peroleh bahwa smartphone Lenovo K80M hadir dengan membawa RAM sebesar 4 GB. Dengan RAM tersebut, smartphone ini dapat bermultitasking dengan sangat-sangat lancar. Penasaran dengan informasi lengkap mengenai spesifikasi Lenovo K80M? Langsung saja silahkan simak baik-baik ulasan terbaru dari eraponsel.com yang satu ini.

Ponsel cerdas terbaru dari Lenovo ini memiliki bentang layar selebar 5,5 inci. Layar tersebut memiliki resolusi yang cukup tinggi, yakni full HD 1080p alias 1080 x 1920 piksel. Sedangkan panel layar yang digunakan adalah IPS (In Plane Switching) yang sampai saat ini masih belum diketahui berapa kerapannya.Lenovo K80MLenovo membekali smartphone anyarnya ini dengan prosesor canggih jenis Intel Z3560 quad core yang sudah mendukung arsitektur 64 bit. Kecepatan yang dimiliki prosesor tersebut juga cukup tinggi, mencapai 4 GB. Hadirnya RAM 4 GB membuat prosesor dapat bekerja secara maksimal.

Sayangnya smartphone ini masih menggunakan sistem operasi yang cukup ketinggalan, yakni Android versi 4.4 KitKat. Sistem operasi tersebut disuntikkan dalam sebuah memori internal yang sangat besar, dengan kapasitas 64 GB. Dengan memori tersebut anda bisa menyimpan banyak data tanpa perlu tambahan micro SD slot.

Smartphone yang satu ini juga telah dipersenjatai dua buah kamera yang lumayan mantap. Kamera depannya memiliki resolusi 5 megapixel. Sedangkan kamera utama memiliki resolusi 13 megapixel lengkap dengan dukungan lampu LED flash. Kabarnya smartphone keren ini juga telah mendukung jaringan 4G LTE di kedua slot SIM nya.

Penasaran dengan harga Lenovo K80M? Menurut informasi yang kami dapatkan bahwa satu unit smartphone dengan baterai 4.000 mAH ini akan dijual di pasaran dengan harga 185 USD atau setara dengan 2,5 jutaan. Bagaimana, tertarikkah anda memiliki smartphone yang satu ini?

Lenovo K80M, Smartphone dengan RAM 4 GB Murah harga 2 Jutaan | Irfan Wahyu Permana | 4.5