Evercoss A65A, Smartphone Murah Harga 1 Jutaan
Eraponsel.com – Evercoss, pabrikan China ini tak henti-hentinya mengeluarkan produk terbarunya ke pasaran. Untuk membuatnya bisa bertahan di pasaran, Evercoss menggunakan harga terjangkau sebagai daya tariknya untuk para konsumen. Ya, seperti yang Anda tahu, pada zaman modern ini banyak sekali pabrikan yang mencoba mencari peruntungan di pasaran. Jadi, sebuah pabrikan ponsel harus benar-benar tahu bagaimana produknya bisa diterima di masyarakat luas, salah satunya juga menawarkan produk ponsel canggih murah yang kualitasnya tidak murahan. Sebagai contohnya, pabrikan Evercoss yang baru-baru ini meluncurkan Evercoss A65a untuk masyarakat menengah ke bawah. Anda penasaran tentang spesifikasi dan harga Evercoss a65a, simak informasi berikut ini.
Evercoss A65a didesain dengan body yang cantik sehingga ketika konsumen melihat ponsel canggih ini di pasaran, diharapkan konsumen akan langsung tertarik untuk membelinya. Ponsel pintar Evercoss tipe A65a ini memiliki layar yang sudah memiliki kualitas cukup bagus karena layar sudah menggunakan teknologi IPS. Layar IPS yang berukuran 5 inchi memiliki resolusi sebesar 854 x 480 pixel. Meskipun resolusi layar tidak besar, tetapi layar tersebut dapat menghadirkan gambar yang jernih dan terang sehingga mata Anda pun tak jenuh untuk selalu memandangi layar ponselnya.
Pastilah tak cukup jika Anda hanya mengetahui kondisi fisik Evercoss A65a. Anda juga berhak mengetahui tentang perangkat-perangkat yang membuat performa ponsel semakin membahana. Ponsel berharga terjangkau ini dilengkapi dengan processor quadcore yang memiliki kecepatan akses hingga 1,3 GHz. Dengan kecepatan akses data yang dimilikinya, membuat ponsel bisa bekerja dengan cepat tanpa lola sedikitpun. Tak hanya itu saja, performanya semakin sempurna karena Evercoss memberikan memori internal sebesar 4 GB dan RAM sebesar 512 MB sebagai media penyimpanannya. Jika Anda kurang puas dengan memori yang disediakan, Anda bisa juga mendapatkan memori eksternal pada ponsel Evercoss tipe A65a ini.
Untuk operasi sistem ponsel Evercoss A65a, Evercoss tentunya memilih OS yang sekarang ini banyak digunakan oleh ponsel-ponsel zaman modern. Meskipun OS yang dipilihnya bukan OS terbaru, tetapi OS Android Jelly Bean sudah dirasa pas untuk dioperasikan di ponsel yang diperuntukkan bagi kalangan menengah ke bawah tersebut. Dengan OS Jelly Bean tentunya Anda sudah bisa memasangkan aplikasi-aplikasi yang Anda inginkan di ponsel Anda, salah satunya adalah aplikasi BBM yang sekarang ini banyak digandrungi masyarakat. Pastinya jika Anda memilikinya, pekerjaan Anda akan selesai sesuai deadline yang ditentukan.
Jangan khawatir, bagi Anda para penggemar selfie, Anda bisa menggunakan ponsel Evercoss A65a untuk bergaya di depan kamera. Kamera ponsel canggih ini tentunya dapat menghasilkan gambar-gambar indah sesuai dengan objek nyatanya, menarik bukan? Evercoss memberikan kamera yang berkualitas untuk ponsel low endnya. Ponsel memiliki 2 kamera, kamera depan berukuran 2 MP dan kamera belakang berukuran 8 MP yang dilengkapi pula dengan fitur autofocus dan juga LED flash. Kamera tak hanya bisa Anda gunakan untuk narsis saja, tetapi Anda juga bisa untuk menggunakannya untuk video call. Keren kan?
Jika Anda tak sabar ingin segera memiliki ponsel Evercoss tipe a65a, kini saatnya Anda mengetahui harga jual ponsel yang sedari tadi digadang-gadang memiliki harga yang murah tersebut. Harga Evercoss a65a lumayan terjangkau, hanya satu jutaan saja. Tentunya, harga ponsel tersebut tak akan membuat Anda bangkrut bukan? Dengan ponsel yang murah ini, Anda tak hanya bisa berkomunikasi saja, tetapi Anda juga bisa berinternet dan berselfie sepuas Anda. Menguntungkan bukan? Makanya, ayo beli Evercoss A65a sekarang juga. Harga murah, tetapi kualitas ponsel tidak murahan.